Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Daerah Ketua Kadin Perbaiki Pandemi Pasca Pandemi

Lumajang, (desanews.id) – Kamar Dagang Dan Industri (KADIN) kabupaten Lumajang gelar musyawarah kabupaten, dalam hal ini bertemakan “Optimalisasi Peran KADIN dalam Perbaikan Ekonomi Pasca Pandemi”. Bertempat di Hall Hotel Gajah Mada Lumajang, Sabtu (20/02/2021).

Hadir dalam acara tersebut Kadin Provinsi Jawa Timur, Asosiasi Pengusaha se Kabupaten Lumajang, Forkopimda kabupaten Lumajang, serta undangan yang tidak lebih dari 50 undangan, karena tetap mengikuti protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah. Panitia Pelaksana Musyawarah Kadin kabupaten Lumajang, Agus Setiawan (Samco) yang juga Ketua Organisasi Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Lumajang, menyampaikan bahwa acara ini menggunakan anggaran mandiri, “Kita sebagai pengusaha punya tanggung jawab terhadap semuanya, dan untuk undangan pada acara hari ini kita batasi 50 orang undangan, ada dari Gapensi, Gapeksindo, HIPMI, Mess, yang juga bisa mewakili seluruh pengusaha di kabupaten Lumajang”, ujar Samco (panggilan akrab).

Dalam gelar musyawarah kabupaten Lumajang tersebut, juga dihadiri Dedy Suhayadi selaku Ketua Kadin Jawa Timur. Dalam acara Musyawarah tersebut Dedy menyampaikan dalam sambutanya, “Hari ini kita harus bangkit dari pandemi ini, dan saat ini kalau pulau bali mati dari pariwisata maka Indonesia juga akan mati untuk sektor pariwisata, karena itu mari kita bersama-sama untuk bangkit melawan Corona, supaya kita bisa bangkit kembali”, ungkap Dedy.

Dikatakan Dedy, bahwa dirinya sudah 7 kali terpilih jadi Ketua Kadin Provinsi Jawa Timur dan 31 tahun memimpin Kadin. Dirinya juga didampingi 300 lebih pengurus dari berbagai bidang yang ada di dalam kepengurusan, disampaikan juga bahwa Kadin Provinsi telah melahirkan berbagai pengusaha, baik pengusaha UMKM juga pengusaha kontraktor dan lainya.

Sementara itu Ketua Kadin Kabupaten Lumajang, Yudi Heri Sunanto menyampaikan, bahwa kedepan untuk ketua Kadin terpilih nantinya bisa membawa Lumajang lebih maju lagi. “Semoga nanti ketua Kadin yang baru bisa membawa Lumajang lebih maju lagi, dan para pengusaha serta perekonomian yang ada di Lumajang semakin maju dan dapat bangkit di situasi pandemi ini”, pesan Yudi.

Dalam acara Musyawarah Kabupaten Kadin Lumajang, dilanjutkan sidang pleno untuk pemilihan ketua Kadin yang baru oleh panitia yang sudah terbentuk, dalam sidang pleno secara aklamasi terpilih ketua Baru, Agus Setiawan (Samco) yang juga ketua Organisasi Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Lumajang, terpilih menjadi Ketua kamar Dagang dan Industri Kabupaten Lumajang periode 2021/2026.

Agus Setiawan (Samco) sebagai ketua Kadin terpilih di kabupaten Lumajang mengungkapkan, bahwa dirinya untuk kedepan akan bersinergi dengan pemerintah. “Kami akan bersinergi dengan pemerintah daerah, untuk kedepanya kita utamakan perekonomian yang ada di Lumajang. Dalam hal ini yang utama adalah disektor pertanian juga pariwisata, karena pertanian memiliki peran yang sangat besar untuk masyarakat di kabupaten Lumajang”, jelas Samco.

Saat dikonfirmasi awak media, Samco juga mengatakan, bahwa dirinya akan berusaha mengkolaborasikan berbagai elemen perekonomian yang ada di kabupaten Lumajang. “Kami akan mengkolaborasikan UMKM, Pengusaha muda, Pengusaha besar, kemudian juga para petani, pokoknya semua sektor kami usahakan terwakili dalam kepengurusan Kadin. Karena kami tidak mau Kadin nanti didominasi hanya dari satu sektor, karena peluang kita ada disemua sektor. Terutama sektor pertanian, mungkin kedepannya juga ada sektor pariwisata. Berdasarkan analisa yang kami lakukan, selain penguatan organisasi kami akan memprioritaskan sektor pertanian dibanding dengan sektor pariwisata. Karena pertanian itu memiliki peran yang sangat besar untuk perekonomian Lumajang”, pungkas Samco,

(Nanda/dn)

Leave a Reply